Tim Supervisi Baharkam Polri Cek Kesiapan Pos Kamling Di Desa Batujai

    Tim Supervisi Baharkam Polri Cek Kesiapan Pos Kamling Di Desa Batujai

    Lombok Tengah NTB - Kasat Binmas Polres Lombok Tengah AKP Gusti Lanang Wijana menyambut kedatangan tim supervisi Baharkam Polri dalam kesiapan Pos Kamling di wilayah Lombok Tengah pada Rabu 22/06/2022 sekitar pukul 17.30 Wita bertempat di Dusun Batu lajang, Desa Batujai, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten, Lombok Tengah.

    Kasat Binmas dalam penyambutannya didampingi PJU Polres Lombok Tengah diantaranya Kapolsek Praya Barat dan Jajaran, Danramil Praya Barat, Bhabinsa Desa Batujai, Kepala Desa Batujai, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat.

    Ketua tim supervisi Baharkam Polri Kombes Pol Linggo Wijanarko menyampaikan bahwa pos ronda atau pos kamling adalah sebuah tempat yang dipakai masyarakat yang menjaga keamanan yang dilengkapi dengan kentongan dan biasanya dibunyikan saat ada suatu marabahaya.

    "Sementara kegiatan yang dilakukan di pos ronda biasa disebut siskamling (sistem keamanan lingkungan dan bangsa serta Negara)" jelas Kombes Linggo Wijianarko. 

    Sementara itu kepala Desa Batujai dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kunjungan tim supervisi dari Baharkam polri ke Pos Kambling Saling Tulung, Dusun Batu lajang, Desa Batujai yang di tunjuk sebagai poskamling percontohan. Saran dan masukan  dari Tim supervisi akan dilaksanakan untuk lebih meningkatkan Poskamling Saling Tulung. (Adb)

    Lombok Tengah
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Syamsul Qomar : Soal Kenaikan Tarif PDAM...

    Artikel Berikutnya

    Polres Loteng Lakukan Pengawalan Dan Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami